Rental Mobil Honda Brio Lepas Kunci Jakarta

Honda Brio mobil city car yang paling digandrungi muda-mudi Jakarta, selain irit bahan bakar mobil ini sangar cocok perjalanan dalam kota Jakarta yang terkenal padat. Garuda Tran Globalindo menyediakan rental mobil honda brio Jakarta dengan berbagai model baik transmisi manual maupun Automatic. Berikut adalah berbagai keunggulan yang ditawarkan oleh layanan rental mobil dari Garuda Trans Globalindo.

1. Desain yang Lebih Sporty dan Dinamis

Tidak heran bahwa mobil tipe ini sering menjadi pilihan dan khususnya bagi kalangan anak muda yang ingin mengendarai mobil keren dan stylish untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Selain itu, ukuran mobil yang tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil ini bisa membuat mobil tersebut menjadi primadona di kalangan generasi muda. Dan khususnya untuk mereka yang belum berkeluarga atau yang mempunyai keluarga kecil.

2. Kabin dengan Kapasitas Pas

Jangan khawatir, meski ukurannya honda brio tergolong tidak besar tapi mobil ini tidak sempit, kok. Ukurannya yang cukup mini masih memberikan ruang yang cukup pada bagian kabin untuk membuat para penumpang tidak merasa terlalu sempit. Untuk Anda yang ingin mengelilingi kota secara solo atau membawa partner saja, rental mobil ini menjadi pilihan yang tepat.

3. Irit Konsumsi Bahan Bakar Honda Brio

Selain desainnya yang cukup sporty dan kabin yang cukup pas, mobil ini juga irit bahan bakar, lho! Konsumsi bahan bakar dari mobil Honda Brio termasuk sangat efisien di kelasnya. Jika Anda hanya menggunakan mobil mengitari dalam kota Jakarta saja, Anda cukup menempuh jarak sekitar 20 km per satu liter bahan bakarnya.

4. Fitur yang Cukup Lengkap

Ada beberapa fitur seperti charger, audio, dan AC yang bisa membuat Anda hingga penumpang menjadi lebih betah berada di dalam mobil. Selain itu, ada juga fitur ABS dan EBD di sistem keamanannya. Mobil ini mempunyai fitur airbags dan sabuk pengaman untuk keselamatan pengguna.

5. Mesin yang Memadai

Kemampuan bermanuver dari Honda Brio termasuk bisa diandalkan. Dengan kekuatan mesin torsi 110 Nm dan tenaga 90 hp, mobil ini sudah bisa dengan mudah digunakan untuk mengelilingi kota Jakarta.